5 Tersangka Kerusuhan Dua Desa di Tapsel Positif Pengguna Narkoba

IMG 20200529 WA0006

Kapolres Tapsel saat konferensi pers terkait kasus kerusuhan antara Desa Benteng Huraba dengan Desa Pintu Padang, Kecamatan Batang Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan, Jum’at (29/05). (Foto:Ty)

bbnewsmadina.com, Polres Tapanuli Selatan rilis 7 orang tersangka dalam kasus kerusuhan yang terjadi Selasa (26/5) Malam lalu, yang melibatkan Warga Desa Benteng Huraba dan Warga Pintu Padang, Kecamatan Batang Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan.

Dari 7 pelaku yang sudah di tetapkan sebagai tersangka oleh Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) lima dinyatakan Positif pengguna Narkoba setelah melalui pemeriksaan Test Urine.

Hal tersebut dikatakan Kapolres Tapsel AKBP.Roman Smaradhana Elhaj.SH.SIK. MH saat gelar Konferensi Pers di Mapolres Tapsel, Jalan Sisinga Mangaraja Kota Padangsidimpuan, Jum’at (29/5/2020) sore.

“Dari ke tujuh orang yang sudah kita tetapkan tersangka, Lima orang diantaranya dinyatakan positif pengguna narkoba, hasilnya diantara mereka ada sebagai pemakai sabu dan ganja, akibatnya bisa kita simpulkan apabila menggunakan narkoba berimbas pada perilaku yang sudah sangat membuat keonaran di tengah-tengah masyarakat, sementara itu Kepala Desa Benteng Huraba yang berinisial IAS (33) hanya kita mintai keterangannya,” jelas Kapolres.

Sambung AKBP.Roman, pada kerusuhan yang terjadi pada malam hari itu, sudah ada empat orang warga Pintu Padang yang sudah membuat laporan Polisi dari lima kasus.

“Dari lima kasus yang sudah di laporkan empat korban yang telah membuat LP kini para Pelakunya sedang dalam pengejaran petugas, meskipun belum tertangkap, tetapi polisi akan terus mencari keberadaan mereka,” tegasnya.(Ty)

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)