Ika Desika Dahlan Hasan, Ini Jangan Hanya Sebatas Lomba Tetapi Bisa Diaplikasikan Di Tengah Masyarakat

“Kita berharap kegiatan ini jangan hanya sebatas lomba saja akan tetapi bisa diaplikasikan di tengah masyarakat”. 
bbnewsmadina.com, Pemkab Madina melalui Dinas Ketahanan Pangan Madina Gelar Lomba Pangan Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) tingkat kabupaten, di aula Kantor Dinas Ketahanan Pangan, Rabu (27/09).

 

Kegiatan ini dihadiri, Ibu Ketua TP-PKK Kabupaten Mandailing Natal, Ny. Ika Desika Dahlan Hasan Nasution, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Siar Nasution SP, dan PKK di 23 kecamatan, kelompok wanita tani (kwt).

Kadis Ketahanan Pangan, Siar Nasution mengatakan, lomba cipta menu khas daerah untuk keberagamaan guna mengurangi konsumsi beras dan meningkatkan hasil pertanian daerah.

“Kegiatan B2SA ini di ikuti oleh peserta dari 20 kelompok dari kecamatan, dengan cipta menu dalam menciptakan keberagamaan makanan khas daerah.”

“Kegiatan ini Mudah-mudahan berkesinambungan dan bukan hanya sekedar lomba saja, karena sekarang ini sudah banyak jajanan yang kita temui yang mengandung kimia, dan dari program ini lah nantinya akan kita buat pelatihan-pelatihan selanjutnya dengan sistem memberikan penyuluhan makanan/jajanan sehat ke seluruh Sekolah-Sekolah, dan program ini akan segera berjalan dengan menghadirkan narasumber dari Provinsi.”

Siar melanjutkan, Kami dari Dinas Ketahanan Pangan menekan kepada seluruh warung warung jajanan agar menyediakan jajanan sehat, supaya anak-anak kita bisa tumbuh sehat dan terhindar dari penyakit,tandasnya.

Sementara Ibu Ketua TP-PKK Madina, Ika Desika Dahlan Hasan Nasution menyampaikan pangan beragam, bergizi, seimbang, dan aman (B2SA) adalah aneka bahan pangan baik sumber karbohidrat, protein, maupun vitamin dan mineral yang bila dikonsumsi dalam jumlah yang berimbang dapat memenuhi kecukupan gizi yang dianjurkan atau tidak tercemar bahan bahaya yang merugikan kesehatan.

“Salah satu upaya Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal melalui Dinas Ketahanan Pangan untuk mendukung diversifikasi konsumsi pangan adalah secara rutin melaksanakan lomba cipta menu beragam, bergizi seimbang dan aman bersumber daya lokal yang bekerja sama dengan TP-PKK Kabupaten. Lomba ini dimaksudkan agar setiap individu khususnya ibu rumah tangga yang bertanggung jawab dalam menentukan dan menyediakan menu keluarga B2SA yaitu, beragam, bergizi seimbang dan aman.”

“Kita berharap kegiatan jangan hanya sebatas lomba saja akan tetapi bisa diaplikasikan di tengah masyarakat, dan terus berkreasi menciptakan atau mengembangkan resep yang beragam, bergizi seimbang dan aman serta dapat diterapkan sebagai menu keluarga sehari-hari.” tukas Ika Desika Dahlan Hasan Nasution. (davy)

fb_img_1506504562454

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)