Laksanakan Reses II Tahun 2021, Ketua DPRD Madina Ingatkan Kepala Desa Terkait Penggunaan Dana Desa

IMG 20200904 WA0001

 

IMG 20210412 001130

Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis SH, saat melaksanakan Reses II tahun 2021 di Desa Panggorengan Kecamatan Panyabungan, Minggu (11/04/21). Foto:DN

bbnewsmadina.com, Laksanakan Reses II tahun sidang 2020-2021, Ketua DPRD Madina, Erwin Efendi Lubis, SH mengingatkan kepada seluruh Kepala Desa Gunung Tua Raya dan Kepala Desa lainnya yang hadir pada Reses tersebut agar benar-benar menggunakan Dana Desa demi kesejahteraan masyarakat dan dapat dipertanggung jawabkan.

“Saya meminta kepada para Kepala Desa agar Dana Desa tersebut digunakan untuk kepentingan masyarakat supaya manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat dan yang penting dapat dipertanggung jawabkan sebagaimana semestinya,” ujar Erwin pada saat pelaksanaan Reses II di Desa Panggorengan Kecamatan Panyabungan, Minggu (11/04/21).

Erwin juga mengingatkan supaya pembangunan Dana Desa tidak tumpang tindih dengan pembangunan Pemerintah Daerah agar pembangunan yang menggunakan Dana Desa tersebut tidak sia-sia.

“Pembangunan yang menggunakan Dana Desa harus betul-betul dikaji secara objektif agar tidak terjadi tumpang tindih dengan pembangunan Pemerintah Daerah, dan bentuklah BUMDES agar menghasilkan pendapatan Desa,” pesan Ketua DPRD.

Dan terkait Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Madina yang akan dilaksanakan, Ketua DPRD pada kesempatan itu juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat yang tidak ada dominasinya dan kolerasinya jangan melakukan kajian-kajian yang tidak semestinya yang akan meriukkan situasi maupun yang akan menambah permasalahan.

IMG 20210411 160634

“Mari kita dukung dan sukseskan PSU ini, karena siapapun nantinya yang akan menjadi pemenangnya itulah yang akan menjadi Bupati kita dalam periode kedepan,” pungkas Erwin Lubis.

Terakhir Erwin Lubis meminta seluruh warga agar tetap menjaga kebersamaan demi terciptanya masyarakat Madina Yang Madani.

Pada Reses tersebut, Erwin Efendi Lubis menampung berbagai aspirasi usulan masyarakat seperti pembangunan jembatan, pembangunan jalan central produksi, pembangunan jalan lingkungan, pembangunan jalan hotmix, pembangunan dek penahanan di pemakaman, pembangunan parit, permasalahan tapal batas Kecamatan, dan lainnya. (DN)

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)