Dapat Nomor Urut 1, Pasangan Irsan-Ali Siap Menjadi Yang Terbaik Dalam Memenangkan Pilkada Kota Padangsidimpuan

IMG 20240923 WA0026
Pasangan Irsan – Ali dapatkan nomor urut 1 pada Pilkada Kota Padangsidimpuan, Senin (23/09/24). (Foto:DN)

bbnewsmadina.com, – Padangsidimpuan, Pasangan Irsan Efendi Nasution dan Ali Muda Siregar mendapatkan nomor urut 1 pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

Penetapan nomor urut pasangan ini di gelar KPU Kota Padangsidimpuan di Gedung Adam Malik, Senin (23/09/24).

Setelah melalui rangkaian pencabutan nomor urut tersebut, Irsan Efendi Nasution bersama Ali Muda Siregar mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut berjalan dengan baik.

“Kami mengapresiasi kepada seluruh penyelenggara Pemilu yang hingga saat ini berjalan begitu baik. Dan kami juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kota Padangsidimpuan bersama Forkopimda yang telah berperan aktif menjaga, mengawal penyelenggaraan Pilkada Kota Padangsidimpuan.”

IMG 20240923 WA0030

“Kita pahami, bahwa Pilkada ini adalah perintah Konstitusi yang harus kita laksanakan bersama-sama. Karena itu tahapan yang telah kita lalui hari ini adalah bahagian dari keinginan kita bersama dalam penyelenggaraan Pilkada Kota Padangsidimpuan sebagai pesta Demokrasi, tentu kita berharap hadirnya seorang Pemimpin yang menjadi kehendak rakyat,” ungkapnya.

Irsan Efendi Nasution menjelaskan bahwa pasangan calon nomor urut 1 dengan Visi – Misi Padangsidimpuan Bersinar siap menyongsong Pilkada Kota Padangsidimpuan dengan mengedepankan moralitas.

IMG 20240907 WA0015 scaled

“Kami pasangan calon nomor urut 1 siap menyongsong Pilkada Kota Padangsidimpuan dengan mengedepankan moralitas, Keadaban, dan siap melaksanakan Pilkada secara Damai.”

“Pasangan Padangsidimpuan Bersinar berupaya dan berikhtiar untuk menjadi yang terbaik dalam memenangkan Pilkada Kota Padangsidimpuan, karena pasangan calon ini akan mengedepankan nilai – nilai dalam berpolitik,” pungkasnya. (DN)

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)