Padangsidimpuan|BBNewsmadina.com
Banjir bandang yang menerjang Kota Padang Sidempuan, Minggu (26/3/2017) malam memakan korban jiwa. Hingga saat ini, sedikitnya 3 orang tewas akibat terseret arus yakni Sahriana Situmorang (45), Rafiah Sarumpaet (8), dan Sakinah Sarumpaet (10) dan seorang yang hilang yakni Saikum Sarumpaet yang seluruhnya merupakan warga Lingkungan III, Kelurahan Lubuk Raya, Kecamatan Hutaimbaru Kota Padang Sidempuan.
Informasi yang dihimpun awak media menyebutkan, ke 4 korban tersebut merupakan satu keluarga yang saat hujan melanda Kota Padang Sidempuan mereka tengah berada di ladang yang tak jauh dari kediamannya. Saat itu, para korban berteduh dari guyuran hujan di dalam gubuk yang tak jauh dari Sungai Aek Sipogas.
Namun sial, saat berteduh tersebut air sungai pun meluap, mengakibatkan 4 korban ikut terseret banjir bandang yang menerjang Sungai Aek Sipogas.
Kepala Kantor BPBD Kota Padang Sidempuan, Khairul Harahap, mengatakan, tadinya, orang itu tengah berteduh akibat hujan, tapi karena banjir bandang mereka pun ikut terseret.
Khairul menambahkan, saat ini tiga korban diantaranya berhasil ditemukan. Sementara, seorang lagi yakni Saikum masih belum berhasil ditemukan.
“Jadi baru 3 yang kita temukan. Sedangkan 1 lagi belum kita temukan,”tandasnya
“Akibat hujan tersebut beberapa sungai yakni Sungai Batang Ayumi dan Sungai Aek Sipogas meluap yang mengakibatkan Kota Padang Sidempuan diterjang banjir bandang.”(st)