Wakil Wali Kota Padang Sidempuan saat menghadiri Deklarasi Janji Kinerja Unit Pelaksana Teknis tahun 2022 di aula Lapas Kelas IIB, Rabu (26/01/22). (Foto:Ty)
bbnewsmadina.com, Wakil Wali Kota Padang Sidempuan, Ir. H. Arwin Siregar, MM didampingi Kepala Inspektur Rahmad Marzuki, Kaban Kesbangpol Alpian dan Kasatpol PP Zulkifli Lubis hadiri Deklarasi Janji Kinerja Unit Pelaksana Teknis Tahun 2022 di Aula Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Padang Sidempuan, Rabu (26/01).
Acara Penandatanganan Deklarasi Janji Kinerja ini juga turut dihadiri Kalapas Kelas IIB Padang Sidempuan Indra Kesuma A. Md. IP, SH.MH, Kalapas Kelas IIB Panyabungan, Lapas Kotanopan, Karutan Sibuhuan, Karutan Sipirok, Kàrutan Natal, Lapas Gunung Tua bersama para stafnya, Kapolres Padang Sidempuan AKBP.Juliani Prihartini yang diwakili Kabag Ops Kompol S.Silitonga, Ketua PN Padang Sidempuan, Kepala BNNK Tapsel.
Dalam sambutannya Wakil Wali Kota Padang Sidempuan mengatakan Dengan adanya penandatanganan kontrak kerja di tahun 2022 ini akan menjadi tanggung jawab bersama.
“Kami dari Pemerintah Kota Padang Sidempuan yakin kepada bapak dan ibu untuk menjalankan tanggung jawab tersebut untuk meningkatkan kinerja di Lapas Kelas IIB Padang Sidempuan ini” Jelas Arwin.
Sedangkan Kadivpas Kanwil Kemenkumham Sumut Erwedi Supriyatno dalam sambutannya mengatakan, Sebelumnya saat meminta maaf karena Bapak Kakanwil Kemenkumham tidak bisa hadir dikarenakan acara peresmian Unit Kerja Kantor ( UKK ) Imigrasi di Kabupaten Mandailing Natal ( Madina ). Oleh sebab itu saya diwakilkan untuk menyaksikan Deklarasi janji kinerja dari tujuh UPT yang ada di wilayah Tabagsel ini.
“Kehadiran saya selaku mewakili Kakanwil Kemenkumham Sumut adalah untuk menyaksikan Deklarasi janji kinerja dari 7 ( tujuh UPT yang ada di wilayah Tabagsel diantaranya, Lapas Kelas IIB Padang Sidempuan, Lapas Kelas IIB Panyabungan, Lapas Gunung Tua, Lapas Kotanopan, Rutan Sipirok, Rutan Sibuhuan, Rutan Natal,” ungkap Erwedi. (Ty)