Gebyar Olahraga Bulu Tangkis di Buka Oleh Wali Kota Irsan Efendi Nasution

IMG 20230902 WA0042
Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution saat membuka Gebyar Olahraga Kejuaraan Bulu Tangkis di Sport Center Agrowisata, Sabtu (02/09/23). (Foto:Ty)

bbnewsmadina.com, – Padangsidimpuan, Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, SH, MM membuka secara resmi acara Gebyar Olahraga Kota Padangsidimpuan tahun 2023 untuk cabang olahraga Bulu Tangkis di Sport Center Agrowisata, Sabtu (02/09/23).

Pembukaan gebyar Olahraga ini dihadiri oleh Ketua PBSI Kota Padangsidimpuan, Ketua KONI Kota Padangsidimpuan, Kapolsek Batunadua, dan undangan lainnya.

Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution pada saat membuka kejuaraan tersebut menyampaikan bahwa dalam membangun olahraga di Kota Padangsidimpuan harus diwujudkan dengan bersama – sama.

“Pemerintah dan Cabor Bulu Tangkis tolong untuk saling koordinasi, mari kita berjuang bersama-sama untuk olahraga di Kota Padangsidimpuan, agar muncul bibit atlet tingkat Kota Padangsidimpuan dalam ajang tournament kelas regional dan lainnya, ini harus terformat dengan baik untuk Cabang olahraga bersama Pemerintah,” ungkapnya.

Sedangkan Ketua PBSI Kota Padangsidimpuan Irfan Bakhri Siregar menyampaikan bahwa cabang olahraga Bulu Tangkis siap untuk bersama dengan Pemerintah.

“Kami siap untuk bersama dengan Pemerintah dalam membangun olahraga di Kota Padangsidimpuan, dan PBSI Padangsidimpuan ini adalah lembaga resmi untuk mencetak atlet Bulu Tangkis di Kota Padangsidimpuan khususnya, dan itu pasti berkoordinasi dengan KONI Kota Padangsidimpuan dan club Bulu Tangkis yang ada di Kota Padangsidimpuan,” pungkasnya. (Ty)

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)