Karnaval Adat Budaya Di HUT Ke-18 Pemko Padangsidimpuan Undang Decak Kagum Warga

IMG 20191021 164529

Fhasion Carnaval dengan kostum yang dibalut pakaian adat dan aksesoris yang ditampilkan Disdik kota Padangsidimpuan. (Foto : Ty) 

bbnewsmadina.com, Hari Ulang Tahun (HUT) Pemerintah kota Padangsidimpuan yang ke-18 tahun yang diperingati tepat pada hari Kamis tanggal 17 Oktober 2019 benar-benar meriah.

Betapa tidak, seluruh rangkaian acara yang khusus dikemas dalam rangka memberikan hiburan dan tontonan gratis kepada warga kota Padangsidimpuan mendapat decak kagum warga.

Lihat saja barisan pawai baris berbaris, marching band, Karnaval Adat Budaya
Fhasion Carnaval dengan kostum yang dibalut pakaian adat dan aksesoris untuk mengesankan yang ditampilkan pelajar SD, SMP dan SMA/sederajat, OPD dan umum disambut meriah sekitar puluhan ribu warga yang sengaja meluber ke pinggir badan jalan sepanjang jalan yang dilalui barisan karnaval guna menyaksikan atraksi yang ditampilkan yaitu mulai dari Stadion, HM Nurdin, Jalan Kenanga, Jalan Masjid Raya Baru hinga finish di depan Plaza ATC Padangsidimpuan, Jalan Sudirman, pusat kota Padangsidimpuan, Kamis (17/10).

Pantauan wartawan , walau sempat diguyur hujan warga yang terdiri dari kaum bapak, ibu, pemuda, remaja dan anak-anak tidak mau ketinggalan guna menyaksikan kemeriahan HUT Pemko Padangsidimpuan yang sekarang ini dipimpin walikota dan wakil walikota Irsan Efendi Nasution SH dan Ir. H Arwin Siregar MM, Pusat-pusat pagelaran acara hiburan yakni di panggung penyambutan karnaval di depan Plaza Anugrah, Alaman Bolak dan Stadion HM Nurdin penuh sesak dipenuhi warga.

Sementara dipanggung penghormatan tampak mulai dari walikota dan wakil walikota, Pimpinan Forkopimda, Ketua TP PKK Wakil ketua TP PKK, Ketua Dharmawanita Persatuan, dan kepala SKPD, Kakan Kemenag serta Camat se-jajaran Pemko Padangsidimpuan yang berjejer duduk dipanggung kehormatan serempak memberikan aplaus meriah atas penampilan barisan karnaval dan penampilan adat budaya 9 etnis yang ada dikota Padangsidimpuan, seraya bergantian menaiki panggung penghormatan.(Ty)

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)