Mobil Hias Madina Disambut Antusias Dalam: KKPDT

Kadis Porkap foto bersama dengan para pemain gordang sambilan didepan mobil hias Pemkab Madina
Kadis Porkap foto bersama dengan para pemain gordang sambilan didepan mobil hias Pemkab Madina

 

Panyabungan-BBNews

Karnaval Kemerdekaan Pesona Danau Toba (KKPDT) 2016 digelar di Balige, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Ahad (21/08/2016).

Kadis Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Madina Murnadi Pasaribu, kepada wartawan Rabu (24/8/2016), di ruangan kerjanya mengatakan, Mobil hias Kabupaten Mandailing Natal (Madina) disambut antusias masyarakat pada karnaval yang dihadiri oleh Presiden Joko Widodo tersebut.

Kabupaten Madina saat KKPDT menampilkan Mobil Hias Bagas Godang Mandailing, dan didalamnya ada pelaminan dan pengantin, serta Gordang Sambilan alat musik tradisional Mandailing.

Baca juga :

http://bbnewsmadina.esy.es/berita-madina/pemkab-madina-gelar-resepsi-kenegaraan/

“Kita di karnaval itu menampilkan adat pernikahan Raja Mandailing. Saat di panggung kehormatan kita disambut Ibu Kapolda Sumut dan mantan Kapolres Madina AKBP Bony Sirait, dan kita memberikan ulos, dan saat itu juga rombongan Madina melakukan atraksi di depan panggung kehormatan dengan memainkan Gordang Sambilan,”paparnya.

Lanjut Murnadi, Kementerian Hukum dan HAM telah menerbitkan Hak Cipta Gordang Sambilan bahwa pemegang Hak Cipta Gordang Sambilan adalah Kabupaten Madina.

Pembuatan Mobil Hias Bagas Godang, atas kerja tim, yakni Dispora, Bappeda, dan tukang yang paham membuat Bagas Godang Mandailing, serta ini atas arahan dan dukungan Bupati Madina Drs. H. Dahlan Hasan Nasution, yang terus memberikan arahan kepada tim, pungkas Murnadi sambil mengakhiri.(mq)

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)