Foto : Daftar Pengumuman lelang Jabatan Eselon II di Lingkungan Pemkab Madina, senin (27/8)
bbnewsmadina.com, Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal (Madina) melalui Panitia seleksi pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) kembali membuka seleksi pengisian 11 jabatan JPTP secara terbuka.
Pengumunan lelang Jabatan yang di buka pada tanggal 27 Agustus 2018 tersebut terlihat ditempelkan pada papan pengumuman yang ada di Kantor Badan Kepegawaian Daerah Pemkab Madina, senin (27/8).
Kepala Bidang Bidang Mutasi dan Promosi Jabatan ASN, Sori Gunung Nasution kepada bbnewsmadina.com menerangkan, Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) dilingkungan Pemkab Madina ini sesuai dengan UU nomor 5 tahun 2017 tentang ASN dan peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 13 tahun 2014 tentang tata cara pengisian jabatan pimpinan tinggi secara terbuka dilingkungan instansi pemerintah.
“foto copy atau selebaran kertas pengumuman terkait adanya pembukaan lelang JPTP untuk eselon II pada 11 jabatan ini telah kita bagikan kepada seluruh instansi yang ada di Pemkab Madina”. terangnya
Ada sebelas jabatan pimpinan tinggi pratama dilingkungan Pemkab Madina yang akan diseleksi secara terbuka yakni staf ahli bidang pemerintahan dan hukum, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Kepala Dinas Infokom, Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Pertanahan, Kepala BKD dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja.
Sori Gunung menjelaskan dalam tahapan nanti terdapat beberapa seleksi yang terdiri dari seleksi administrasi, tes kesehtan, uji kompetensi/assesment, seleksi penulisan naskah, seleksi pemaparan makalah dan wawancara, penelusuran rekam jejak calon dan penilaian.
Sedangkan untuk jadwal tahapan seleksi dimulai dengan pengumuman pembukaan lelang 27 Agustus – 20 September, penerimaan berkas tangga 28 Agustus – 20 September.
Sementara pengumuman hasil akhir seleksi tanggal 24 Oktober dan penyampaian hasil penilaian kepada pejabat pembina kepegawaian Kabupaten Madina tanggal 26 Oktober 2018. (LBS)