Pj. Walikota Hadiri Rapat Paripurna DPRD Penyampaian Rekomendasi LKPJ Tahun Anggaran 2023

IMG 20240506 WA0025
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padangsidimpuan gelar rapat Paripurna dalam rangka penyampaian rekomendasi terhadap laporan keterangan pertanggung jawaban (LKPJ) Walikota Padangsidimpuan tahun anggaran 2023,Senin (6/5). (Foto:Ty)

bbnewsmadina.com, – Padangsidimpuan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padangsidimpuan menggelar rapat Paripurna dalam rangka penyampaian rekomendasi terhadap laporan keterangan pertanggung jawaban (LKPJ) Waliiota Padangsidimpuan tahun anggaran 2023 yang dilaksanakan di ruang Paripurna, Senin (06/05/24).

Rapat Paripurna ini dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan yang didampingi oleh para Wakil DPRD, dan dihadiri oleh Pj. Walikota Padangsidimpuan Dr. H. Letnan Dalimunthe, SKM, M.Kes, anggota DPRD, dan para pimpinan OPD.

Pj. Walikota Padangsidimpuan Dr. H. Letnan Dalimunthe, SKM, M.Kes pada sambutannya menyampaikan bahwa Rekomendasi tersebut mencerminkan perhatian yang tinggi terhadap kinerja Pemerintah, serta dapat menjadi bahan evaluasi bagi Pemerintah Kota Padangsidimpuan di tahun – tahun berikutnya, untuk terus berbenah dalam upaya mensejahterakan seluruh lapisan masyarakat Kota Padangsidimpuan untuk menjadikan Kota Padangsidimpuan sebagai Kota yang lebih maju dan tidak ketinggalan dengan Kota – Kota lainnya.

“Kita semua tentu sangat berharap agar suasana harmonis dalam hubungan kerjasama antara Eksekutif, Legislatif, Yudikatif, dan seluruh Stakeholder untuk masa yang akan datang dapat berjalan seiring, seirama, terpadu, sinergitas dan menyeluruh sehingga menghasilkan kinerja yang optimal dalam mewujudkan apa yang kita inginkan bersama,” ungkapnya.

Letnan juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota DPRD Kota Padangsidimpuan dan terutama kepada Panitia Kerja Laporan Keterangan Pertanggung jawaban Wali Kota Padangsidimpuan tahun 2023.

“Kami Pemerintah Kota Padangsidimpuan mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota DPRD Kota Padangsidimpuan terutama kepada Panitia Kerja (LKPJ) Walikota Padangsidimpuan tahun 2023 atas segala usaha dan pemikiran dalam pemberian rekomendasi terhadap LKPJ ini,” pungkasnya.(Ty)

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)