bbnewsmadina.com, Sebanyak 44 Siswa/Siswi Madrasah Aliyah Negeri 1 (MAN 1) Padangsidimpuan masuk di beberapa Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) atau jalur undangan. Demikian disampaikan Kepala Sekolah MAN 1 Jansen Sihombing S.Pd melalui Wakil Kepala sekolah Bidang Kurikulum, Munar Tua.MA kepada awak media ini, Jumat (20/4).
Dikatakannya secara jumlah bahwa ada peningkatan yang cukup baik, dimana pada tahun yang lalu siswa yang masuk SNMPTN tahun 2017 sebanyak 35 orang.
“Jika dibandingkan secara jumlah orang maka bertambah sekitar 25%, namun kalau secara persentase ini meningkat lebih 35%. Alasannya, beberapa perguruan tinggi di Indonesia mengurangi 10% kuota jalur SNMPTN serta secara Nasional Sekolah yang berakreditasi A juga dikurangi kuota dari 75% menjadi 50%,” papar Munar Tua.
Mengenai jumlah keseluruhan siswa lulusan MAN 1 Padangsidimpuan yang masuk PTN dari berbagai jalur belum dapat di rekapitulasi. Pada tahun 2017 sebanyak 160 siswa sekolah ini atau 61 % masuk PTN diantaranya melalui jalur SPAN-PTKIN (Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri), jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) atau yang biasa di sebut jalur umum atau mandiri.
Diantara siswa yang lolos SNMPTN ini ada 2 orang masuk Institut Pertanian Bogor (IPB), 16 orang di Universitas Sumatera Utara dua diantaranya kedokteran, selebihnya masuk di Universitas Sriwijaya, Universitas Riau, Universitas Negeri Padang dan sejumlah Universitas Negeri lainnya.
Sementara itu data yang diperoleh dari MAN 2 Padangsidimpuan hingga berita ini di turunkan, jumlah siswa yang terdata lolos SNMPTN sebanyak 30 orang atau sama dengan jumlah tahun 2017. Siswa Sekolah MAN 2 di tahun lalu yang lolos masuk ke PTN sebanyak 146 orang atau 72% dari kuota yang di tetapkan pemerintah.(Ty)