Foto : Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH saat menendang bola menandakan turnamen Labuhan Rasoki CUP I Tahun 2108 Resmi dibuka. (15/10).
bbnewsmadina.com,Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH secara resmi membuka turnamen sepak bola Labuan Rasoki CUP 1 tahun 2018 ditandai dengan tendangan pertama, Bertempat di lapangan sepak bola Labuan Rasoki Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara kota Padangsidimpuan, Senin (15/10).
Pembukaan Turnamen yang di ikuti lebih kurang 33 klub ini turut dihadiri Camat Padangsidimpuan Tenggara, Kabag Humas, Sekretaris KONI Kota Padangsidimpuan, para pelatih setiap klub, official, tokoh masyarakat setempat dan undangan lainnya.
Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH, saat menyampaikan arahan dan sambutannya mengatakan bahwa sepak bola merupakan olah raga yang paling banyak penggemarnya dan tentu saja sangat menarik di tonton. Sepak bola medern bisa dikatakan sangat dipengaruhi banyak faktor penting antara lain kerja sama tim, ketrampilan individu, strategi dan sebagainya.
Dan Kepada setiap pemain klub yang mendaftar di turnamen ini Irsan berpesan, agar terus menjunjung tinggi sportifitas ditengah lapangan. Dalam pertandingan tentu ada yang menang dan kalah. hal itu wajar saja, jangan jadikan permusuhan, tapi bina kekompakan dan yang terpenting para pemain mendapat pengalaman berharga, untuk modal lebih maju lagi sebagai atlet muda,”ujarnya.
Sepak bola sangat menjunjung tinggi sportivitas atau sering disebut “Fair Play”, maka dari itu kegiatan ini dapat meningkatkan prestasi olahraga sepak bola dan membangun potensi olahraga,”ucapnya.
Selain itu Irsan juga sangat mendukung kompetisi sepak bola yang dilaksanakan tesebut, dimana secara tidak langsung dapat meningkatkan dan memupuk rasa kekeluargaan, silaturrahmi antar sesama atlit sepak bola. Yang mana di harapkan setiap even even seperti ini dapat melahirkan bibit sepak bola yang handal,”pungkasnya.(Ty)