KPH Wilayah lX Panyabungan Gelar Workshop Penilaian Proposal

IMG 20190718 WA0029
Foto: Kepala UPT KPH Wilayah lX Panyabungan, Ir. Herianto, M.Si foto bersama dengan kelompok tani hutan saat acara workshop penilaian proposal di Aula Hotel Abara, Jln Lintas Timur, Panyabungan. (ZN) 

bbnewsmadina.com, UPT Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Wilayah lX Panyabungan menggelar acara workshop penilaian proposal kelompok tani hutan. Acara workshop sendiri guna memantapkan program kelompok tani dalam pengelolaan bantuan dari kementerian lingkungan hidup dan kehutanan.

Workshop yang berlangsung di Aula Hotel Abara, Jln Lintas Timur Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal, pada Kamis (18/7) tersebut diikuti 12 kelompok tani hutan, para kepala desa wilayah KPH lX dan para tim penilai proposal.

Kepala UPT KPH Wilayah lX Panyabungan, Ir. Herianto, M.Si menyampaikan bahwa ke 12 kelompok tani hutan akan melakukan persentase di hadapan tim.penilai. Sementara kelompok tani yang persentase diseleksi tim penilai untuk kelayakan mengelola bantuan kementerian tersebut. “Yang diakomodir kementerian saat ini hanya 10 kelompok tani, makanya kita seleksi,” jelasnya.

Lebih lanjut Herianto mengatakan bahwa 12 proposal yang diseleksi berasal dari 10 desa. Adapun desa – desa yang mengajukan proposal yakni Desa Bulu Soma, Tarlola, Ampung Julu, Aek Guo, Lubuk samboa, Aek Manggis, Bonca Bayuon, Banjar Maga, Kunkun dan Desa Tagilang Julu.

Dia berharap kepada ke 10 kelompok tani hutan tersebut agar benar – benar mengelola bantuan yang akan dikucurkan pihak kementerian melalui program – program yang menunjang kesejahteraan masyarakat sekitar. “Semua kegiatan kelompok harus bisa dipertanggungjawabkan nantinya,” tandas Herianto.(ZN)

Tinggalkan Balasan

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)